Cilegon – Pj Gubernur Banten Al Muktabar, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian dan Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta berbaur dengan kalangan buruh dalam rangka Peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) di depan kantor Wali Kota Cilegon, di Jalan Jenderal Soedirman, Senin 1 Mei 2023.
Peringatan May Day dimeriahkan
hiburan musik dan juga pembagian doorprize berupa dua paket umrah, empat sepeda dan sejumlah alat rumah tangga.
Wali Kota Cilegon Helldy Agustian mengatakan, berbaurnya para pejabat dengan buruh merupakan bentuk dukungan pemerintah terhadap perjuangan para buruh.
“Hal seperti ini yang diinginkan para buruh. Alhamdulillah kita laksanakan disini kita bersama-sama dengan buruh berbaur tidak ada yang membatasi,” ungkapnya dilansir laman resmi Pemkot Cilegon, berita.cilegon.go.id
Helldy bersyukur bahwa angka pengangguran di Kota Cilegon mengalami penurunan dari 10,13 persen pada 2021 menjadi 8,10 pada 2022.
“Jadi ini bukan klaim saya, tetapi data BPS (Badan Pusat Statistik). Sebelumnya kita selalu diperingkat ketujuh di Banten, kini berada di peringkat keempat. Tentunya ini adalah buah hasil dari kerja serius kita untuk menuntaskan pengangguran di Cilegon,” tuturnya.
Lebih lanjut, Helldy juga menyingung terkait realisasi investasi di Kota Cilegon yang melampaui target. Bila sebelumnya realisasi investasi Cilegon berada di bawah Rp9 triliun, pada tahun 2022 justru mencapai Rp32,9 triliuun.
“Ini menandakan iklim investasi di Cilegon sangat kondusif dan patut kita syukuri bersama,” katanya.
Wali Kota mengharapkan, tingginya realisasi investasi tersebut dapat membuka lapangan kerja baru. Ia pun berjanji akan terus mendorong agar putra-putri Cilegon bisa menjadi skala prioritas dalam kesempatan kerja di perusahaan-perusahaan.
“Bila lapangan pekerjaan itu banyak, maka itu akan berpengaruh terhadap angka pengangguran di Cilegon, jadi saya minta kepada buruh untuk selalu mendoakan Pemerintah Kota Cilegon agar bisa berhasil mensejahterakan masyarakatnya,” kata Helldy. (Red)***